Minggu, 12/01/2014 17:33 WIB | |
Kampung ala kerajaan majapahitan di bangun tahun 2014 ini | |
Aris Sofiani - Kepala Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Trowulan, Sabtu (11/01/2013) mengatakan, Kampung yang di bangun ala Majapahit berada di 3 Desa di Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto dilaksanakan tahun 2014 ini. 3 Desa itu diantranya Jatipasar, Sentonorejo, dan Bejijong. Dan Sekarang ini tinggal menunggu kebijakan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur.” Sesuai rencana ada 296 rumah yang akan dibangun dengan konsepatau model jaman majapahit. 200 rumah di Desa Bejijong, 50 rumah di Desa Sentonorejo, dan 46 rumah di desa Jatipasar”. Kata Aris Menurutnya nantinya bantuan untuk pembangunan rumah ala majapahit mendapat anggaran setiap rumah 20 juta dari pemprofv Jatim dan 5 juta dari Pemerintah Kabupaten Mojokerto. Tapi kalau ada warga yang tidak mau rumahnya direnovasi model Mojopahitan, tidak akan dipaksa. Sebab bantuan anggaran ini diperuntukan bagi warga yang mau rumahnya diubah jadi konsep dan suasana ala kerajaan majapahit.” Nanti bantuan sasaran ini tidak memaksa warga untuk di rubah rumahnya menjadi ala majapahitan. Kalau memang tidak mau ya, nanti di berikan kepada warga yang lain yang ingin di rubah menjadi konsep ala kerajaan majapahit”. Imbuh Aris (bud/and) |
MAJA mojokerto | Pembangunan kampung Majapahit di Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto dimulai tahun 2014 ini.
INTERMEZO - DESA KEMLAGI
Selasa, 11 Februari 2014
Langganan:
Postingan (Atom)